Bahan :
8 sdm gula bubuk
250 g mentega tawar
50 ml susu cair 350 g tepung
wholemeal, ayak *
200 g tepung selt-raising**
2 sdt baking powder
1/2 sdt soda kue
Hiasan:
100 g cokelat masak susu, lelehkan
50 g cokelat masak putih, lelehkan
Cara membuat :
- Siapkan loyang datar ukuran 30 x 30 x 3 cm, olesi dengan mentega, taburi tepung terigu hingga rata. Sisihkan.
- Campur tepung wholemeal, ayak dengan gula dan mentega sambil aduk-aduk dengan ujung jari hingga adonan berbutir.
- Tuang susu cair, sambil aduk terus hingga rata. Giling dan tipiskan adonan hingga setebal 1/2 cm, cetak dengan cetakan bentuk lingkaran bergerigi (seperti roda diamater 5 cm. Cetak kembali bagian dalam kue dengan cetakan yang sama dengan ukuran lebih kecil, diameter 3 cm. Susun di atas loyang.
- Panggang dalam oven panas suhu 160⁰C selama 15 menit hingga matang. Angkat, biarkan dingin.
- Hiasan: Olesi permukaan atasnya dengan cokelat masak susu hingga rata, hiasi dengan cokelat masak putih. Biarkan dingin dan kering
- Simpan dalam stoples, tutup rapat.
Untuk 500 g
*Tepung wholemeal adalah tepung
yang terbuat dari biji gandum asli yang dihaluskan dan berwarna putih
kecoklatan. Dijual dalam kemasan plastik 1 kg di pasar swalayan.
**Tepung setf-raising adalah
tepung terigu yang telah dibubuhi bahan pengembang. Tersedia dalam kemasan kotak
karton di pasar swalayan.
Sumber :
Femina, Hidangan Lebaran. Hal. 9
Tidak ada komentar:
Posting Komentar